Pendalaman Materi Akademik Sekolah Dasar
Saya merupakan Sarjana Terapan Pekerjaan Sosial yang memiliki pengalaman mengajar privat TK, SD, dan SMP sejak tahun 2022. Saya menawarkan pendalaman materi akademik sekolah dasar dalam bentuk kursus privat yang bertujuan untuk membimbing dan mendampingi anak agar dapat memahami materi pelajaran secara khusus dan terfokus. Dalam memberikan pendalaman materi, saya menerapkan penjelasan materi, latihan, dan diselingi dengan pembicaraan hangat dan motivasi agar anak semangat dan ceria ketika belajar. Pendalaman materi ini juga akan memberikan rekapitulasi dari kehadiran dan perkembangan belajar anak kepada orang tua.
Langkah PekerjaanUntuk Pendalaman Materi Akademik Sekolah Dasar
- 1. Pertemuan Perkenalan dan Kesepakatan Kedua Belah Pihak
- 2. Pelaksanaan Kursus Privat
Harga paket untuk Pendalaman Materi Akademik Sekolah Dasar
Silver
Rp60,0 rbKursus privat selama 60 menit secara online. Siswa/i akan mendapatkan rangkuman materi dan latihan soal. Orang tua akan mendapatkan rekapitulasi kehadiran dan perkembangan belajar setelah satu bulan.
Platinum
Rp80,0 rbKursus privat selama 60 menit secara langsung (tutor datang ke rumah siswa/i - hanya wilayah Jakarta & Bekasi). Siswa/i akan mendapatkan rangkuman materi dan latihan soal. Orang tua akan mendapatkan rekapitulasi kehadiran dan perkembangan belajar setelah satu bulan.
Gold
Rp120,0 rbKursus privat selama 90 menit secara langsung (tutor datang ke rumah siswa/i - hanya wilayah Jakarta & Bekasi). Anak akan mendapatkan rangkuman materi dan latihan soal. Orang tua akan mendapatkan rekapitulasi kehadiran dan perkembangan belajar setelah satu bulan.
Diskusi tentang Detail dan Ringkasan pekerjaan yang Anda inginkan dengan freelancer. Anda belum akan dikenakan biaya
Setuju untuk mempekerjakan dengan meminta penawaran dari freelancer. Periksa detail dan lakukan pembayaran untuk mulai bekerja.
Ketika freelancer menyerahkan pekerjaan akhir untuk menyelesaikan kontrak, pemberi kerja dapat memeriksanya terlebih dahulu. Pemberi kerja bisa memeriksa dan meminta untuk revisi atau menyetujui hasil tersebut sesuai kesepakatan.
Platform Fastwork adalah pihak perantara yang akan menyimpan uang pemberi kerja sebagai keamanan dan freelancer akan mendapatkan uang setelah pemberi kerja menyetujuinya.